BANDUNGFOOTBALL.COM – Usai dicoretnya Srdjan Lopicic dari skuat Persib Bandung, rumor datangnya pemain asing baru mencuat di media sosial. Satu nama yang ramai diperbincangkan oleh Bobotoh adalah pemain asal Slovenia bernama Rene Mihelic.
Rene Mihelic merupakan pemain berposisi gelandang serang. Pemain berusia 30 tahun ini pada musim lalu memperkuat klub Liga India, Delhi Dynamos FC. Torehan prestasinya cukup mentereng, bahkan namanya masuk dalam skuat Timnas Slovenia.
Berdasarkan pengamatan tim BANDUNGFOOTBALL.COM, instagram milik Rene Mihelic sudah ramai diserbu Bobotoh. Rata-rata komen itu mengajak pemain satu ini untuk bergabung ke Maung Bandung.
“Come to Persib,” tulis akun dndnramadhann.
“Let’s go to Persib, Persib is the best club Indonesia in Asean,” tulia Iksan1190
Sementara itu ada juga Bobotoh yang menanyakan kapan Mihelic akan ke Bandung.
“When go to Bandung? tulis yopie_andrian
Kendati begitu, saat ini Persib masih menutup rapat soal sosok pengganti Lopicic. Yang jelas, pelatih Persib, Miljan Radovic ingin segera mendapatkan pemain pengganti Lopicic.
“Saya ingin ini (perekrutan pemain baru) bisa berjalan cepat,” ungkap Radovic dikutip dari laman resmi klub, Kamis (25/4/2019).


Discussion about this post