BANDUNGFOOTBALL.COM – Persib Bandung dipastikan tidak memperpanjang kontrak gelandang seniornya, Hariono. Pemain bernomor punggung 24 itu akan dilepas bersama satu pemain asing, yakni Kevin van Kippersluis.
Kabar pencoretan ini dikonfirmasi langsung oleh pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, saat dijumpai selepas latihan di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Kamis (19/12) sore.
Robert Alberts menuturkan bahwa timnya belum mengetahui pasti bakal pemain anyar untuk musim depan. Tapi ada dua pemain yang tak akan diperpanjang, yakni Kevin van Kippersluis dan Hariono.
“Tidak ada orang yang bergabung ke Persib, belum ada. Hanya dua pemain yang mengkonfirmasi keluar dari Persib, yaitu Hariono dan Kevin.”
Pencoretan Hariono ini sontak menyita perhatian banyak orang, mulai dari suporter, hingga mantan rekan satu tim. Kabar mengejutkan ini juga langsung membuat mantan rekan satu timnya bereaksi, yakni Bojan Malisic.
Bojan Malisic nampaknya tak terima bahwa Persib harus melepas gelandang yang pernah memperkuat Maung Bandung selama 11 tahun.
“Legenda, pekerja keras, pemimpin, tidak pernah mengeluh untuk apa pun, rekan setim yang luar biasa dan orang yang rendah hati masih belum cukup untuk orang-orang,” tulis Bojan di akun Instagram-nya, @malibojan_4.
Pemain asal Serbia itu juga membayangkan bagaimana mantan timnya itu jika tanpa legenda seperti Hariono. Bahkan Bojan juga sesalkan terkait pencoretan ini.
“Saya mencoba membayangkan bagaimana Persib tanpa legenda seperti sahabat saya Hariono,” tulisnya menambahkan.
“Sungguh sayang bahwa seseorang mencoba bercanda dengan legenda Persib! Siapa selanjutnya?” singgung Bojan.


Discussion about this post