BANDUNGFOOTBALL.COM – Jelang bentrok dengan Persib Bandung, Pelatih Madura United Milomir Seslija mengapresiasi anak asuhnya usai menahan imbang Borneo FC di kandangnya sendiri pekan lalu. Milomir menjadikan hasil tersebut menjadi suatu modal dan motivasi untuk anak asuhnya jelang menghadapi Persib Bandung, Jumat (4/5/18) besok.
“Semua pemain sangat termotivasi bermain dengan Persib, saya sangat bangga kepada pemain saya yang berhasil merebut satu poin di Samarinda, harusnya kita layak mendapatkan tiga poin,”. Ucap pelatih berumur 53 tahun tersebut saat jumpa pers, Kamis (3/5/18).
Berkaca pada pertandingan versus Borneo FC pekan lalu, Pelatih berkebangsaan Bosnia tersebut ingin anak asuhnya harus bisa melakukan lebih dari apa yang dilakukan di laga sebeleumnya kontra Borneo FC di Segiri.
“Saya sangat senang kepada para pemain karena mereka tidak mengeluh karena seharusnya kita mendapatkan penalti disana, mereka bermain sangat baik, penuh kerja keras dan semangat, tentunya kita harus melakukan hal yang lebih baik lagi melawan Persib besok,” harap Milo.
BERITA TERKAIT
Teman Baik Diluar, Bayu Gatra Tak Sungkan Sikat Gawang Persib
Jalani Awaydays ke Madura, Mario Gomez Siap Hadiahi Bobotoh
Ardi Idrus Siap Redam Kecepatan Para Pemain MU
Ardi Idrus Beberkan Ambisi Maung Bandung di Kandang Sapeh Kerab


Discussion about this post