BANDUNGFOOTBALL.COM – Maung Bandung sukses menuai kemenangan atas Singo Edan Arema 3-0, Selasa (12/11). Robert Alberts mendedikasikan kemenangan itu untuk para pemain dan Bobotoh yang memberi dukungan luar biasa.
Bagi Alberts, mungkin pertandingan melawan Arema menjadi sangat emosional. Maklum pada putaran pertama lalu, Maung Bandung dibuat tak berdaya oleh Arema di Stadion Kanjuruhan.
“Saya rasa, saya harus memberi selama kepada pemain, mereka layak mendapatkannya, dan juga saya ingin memberikan ucapan terima kasih kepada Bobotoh yang hari ini sudah membuat full-house stadion,” kata pelatih berusia 64 tahun itu selepas pertandingan.
Alberts berterima kasih karena selama ini Bobotoh selalu menjadi pemain ke-12 setiap Persib bertanding, apalagi di pertandingan tadi seisi stadion terisi penuh oleh Bobotoh.
“Ini pertama kali di musim ini, mereka selalu memberikan dukungan penuh kepada kita, selalu memberikan suport,” tuturnya.
BERITA TERKAIT
Supardi Beberkan Alasan Persib Tak Bisa Cetak Gol di Babak Kedua
Gulung Arema 3-0, Alberts: Permainan Terbaik Persib Musim Ini
Libur Panjang Usai Bekuk Arema, Pemain Persib Langsung Pergi Berlibur ke Hawaii


Discussion about this post