BANDUNGFOOTBALL.COM – Rabu, 29 April 2020, Omid Nazari genap berusia 29 tahun.
Semestinya, gelandang andalan Persib Bandung ini mungkin bisa saja menggelar pesta besar-besaran untuk merayakan hari ulang tahunnya kali ini.
Namun, apa daya? Dalam situasi wabah Covid-19 begini, mana bisa. Pasalnya semua orang dianjurkan untuk mengkarantina diri di rumah.
Kendati demikian, situasi ini membuat Omid Nazari bersyukur lantaran dirinya berkesempatan merayakan hari ulang tahun ke-29 bersama keluarga di Swedia.
“Saat ini, saya berada di tengah-tengah keluarga dan teman-teman. Saya tidak bisa berharap lebih dari itu.
Saya sangat bahagia karena terakhir kali saya merayakan hari ini bersama mereka sudah sangat lama sekali,” ujar Nazari, dikutip dari laman resmi Persib.
Lebih lanjut, pemain berpaspor Filipina ini menyampaikan ucapan terimakasih atas perhatian dari rekannya hingga para bobotoh yang juga memberikan ucapan di hari bahagianya ini.
“Saya ingin sampaikan terima kasih kepada semua orang yang sudah menunjukkan rasa cintanya. Itu semua sangat berharga buat saya. Saya senang mereka telah meluangkan waktunya untuk menunjukkan rasa cintanya,” ungkapnya.
BERITA TERKAIT
Fakta Menarik di Balik Hari Ulang Tahun Dua Pemain Persib
Ketum PSSI Akhirnya Buka Suara Terkait Kelanjutan Liga 1 2020
Jadwal PON 2020 Mundur Setahun, Begini Respons Pelatih Persib Putri


Discussion about this post