BANDUNGFOOTBALL.COM — Persib Bandung harus puas berbagi angka dengan Lion City Sailors setelah bermain imbang 1-1 dalam matchday ketiga Grup F AFC Champions League Two (ACL) 2 2024.
Pertandingan Persib vs Lion City Sailors berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis (24/10/2024).
Pelatih Persib, Bojan Hodak, mengaku cukup senang atas hasil imbang ini, yang diraih susah payah dengan situasi kekurangan jumlah pemain.
Persib sejatinya unggul lebih dulu lewat gol Tyronne de Pino usai menuntaskan umpan Dimas Drajad (43′). Namun tim tamu bisa dibalas oleh gol Baily Wright (49′).
Setelah menguasai permainan pada paruh pertama, Maung Bandung terpaksa tampil dengan 10 pemain pada menit ke-51, lantaran Dimas Drajad diganjar kartu merah akibat bersitegang dengan salah satu pemain lawan. Kehilangan satu pemain membuat tim Pangeran Biru semakin kesulitan memberi perlawanan.
Lion City Sailors juga sempat kehilangan satu pemainnya, usai Bart Ramselaar yang berposisi sebagai gelandang kena kartu merah pada injury time babak kedua. Namun sayangnya situasi itu sulit dimanfaatkan Persib karena sisa waktu pertandingan terlalu sedikit.
“Babak pertama pertahanan cukup bagus, kami juga tahu pertahanan mereka akan ketat. Ada momen dimana mereka sembilan pemainnya berada di belakang bola tapi kami menanti serangan balik dan bisa mencetak gol,” ujar Bojan Hodak selepas laga.
“Babak kedua dari situasi set piece, itu seharusnya tidak terjadi. Saya yakin seharusnya kami bisa memenangkan pertandingan tapi kartu merah mengubah permainan,” imbuhnya.
Hasil imbang ini belum mampu mengangkat Persib Bandung dari dasar klasemen sementara dengan koleksi satu poin.
Sementara itu, Lion City Sailors turun ke posisi kedua lantaran baru memiliki 4 poin atau berjarak dua angka dengan Port FC yang berada di urutan pertama.
Pada laga seanjutnya, Kamis 7 November 2024, giliran Persib yang bertandang ke Stadion Jalan Besar, Singapura untuk menghadapi Lion City Sailors.
Discussion about this post