BANDUNGTOOBALL.COM – Selama mengikuti gelaran Piala Presiden 2018, Persib hanya mampu memasukan satu gol. Hal ini menjadi perhatian khusus bagi pelatih, Mario Gomez, untuk mempertajam lini depan dalam mengarungi Liga 1.
Pelatih berkebangsaan Argentina ini pun tak menampik bahwa ia akan mendatangkan striker anyar. “Untuk striker, kami sudah ada yang mau diambil,” ucap Gomez dilansir laman Persib.co.id, Minggu (28/1/18).
Ia juga menuturkan bahwa kriteria striker yang dibutuhkan Persib adalah pemain yang mau bekerja kerasa selama 90 menit. “Kami mau pemain yang bisa bantu tim ini menjadi lebih baik dan mampu bekerja keras untuk kebutuhan tim dan kemauan suporter,”paparnya.
Saat ini Persib hanya memiliki dua juru gedor Ezechiel Ndouassel dan Airlangga Sucipto. Pasca tidak lolos penyisihan grup, Persib langsung melakukan evaluasi untuk memperbaiki kualitas permainan. Selain itu, tim Maung Bandung pun akan mendatngkan pemain di beberapa posisi.


Discussion about this post