BANDUNGFOOTBALL.COM – Rencananya PSSI tahun ini kembali menggelar turnamen resmi Piala Indonesia. Kemungkinan Piala Indonesia 2018 sendiri akan dilaksanakan pada bulan April.
Asisten pelatih Persib Bandung, Fernando Soler menuturkan tim pelatih sudah menyiapkan program bukan hanya fokus kepada Liga melainkan untuk Piala Indonesia.
“Liga memang menjadi fokus utama kami. Tapi, jangan lupa nanti ada Piala Indonesia juga. Kami tentu sudah pikirkan itu semua, dan tahu apa yang harus dikerjakan,” ucap Soler dilansir laman Persib.co.id, Rabu (7/1/18).
Dia tak menampik bahwa tahun 2018 persiapan Perisb jauh lebih berat karena adanya turnamen resmi yang kembali digelar. “Tahun ini perjalanan kita cukup berat dan melelahkan. Makanya, kita harus bangun tim untuk liga dan turnamen,” sebutnya.
Meski begitu, pria 39 tahun ini menilai dihidupkannya Piala Indonesia lagi mampu menambah jam terbang unutk pemain-pemain muda. “Ini tentu sangat bagus, terutama untuk perkembangan pemain-pemain muda yang kita punya. Mereka akan punya kesempatan dalam turnamen ini,” tandasnya.


Discussion about this post