BANDUNGFOOTBALL.COM – Penyerang PON Jabar 2016 cabor sepakbola, Heri Susanto, resmi berlabuh ke tim PSM Makassar untuk mengarungi Liga 1 2018.
Hal tersebut dibenarkan langsung oleh Heri Susanto, menurutnya ia dikontrak selama dua tahun kedepan oleh PSM Makassar.
“Alhamdulillah resmi (PSM Makassar),” ucapnya kepada bandungfootball.com, ketika dihubungi via sambungan telepon, Rabu (3/1/18), malam tadi.
Heri Susanto adalah salah satu pemain potensial yang memulai SSB sepakbola di kota Bandung tepatnya SSB Sidolig.
Pemain berusia 23 tahun ini sempat mencoba peruntungannya di Persib U-15 dan U-17 namun saat itu tim Persib tidak berminat untuk merekrut Heri Susanto.
Saat bermain untuk PON Jabar 2016, pria kelahiran Magelang ini bahkan membawa tim cabor sepakbola PON Jabar sebagai juara pertama di Ajang Olahraga Nasional empat tahunan tersebut dengan mengalahkan tim Sulawesi Selatan.
Sebelumnya, ia sempat membela Persiba Balikpapan selama dua musim beruturut-turut sebelum akhirnya pada awal tahun ini resmi bergabung dengan PSM Makassar.


Discussion about this post