BANDUNGFOOTBALL.COM –Head Coach Persib Bandung, Robert Alberts puas dengan kolaborasi yang ditunjukkan tim pelatih sejauh ini.
Hampir dua tahun mengarsiteki Persib, Robert Alberts pun merasa nyaman dan berharap kerja sama ini berjalan baik.
Juru taktik asal Belanda itu saat ini dibantu oleh seorang asisten pelatih Budiman, pelatih fisik Yaya Sunarya, pelatih kiper Luizinho Passos, pelatih freeletics Gilang Kusuma dan divisi Sport Science.
Robert pun lantas membeberkan kunci kolaborasi kompak tim pelatih Maung Bandung. Menurutnya, tim pelatih akan berdiskusi bersama sebelum latihan dimulai.
“Kami selalu bersama satu jam sebelum memulai sesi latihan. Di sana kami mendiskusikan materi yang akan disajikan dan program latihan yang sudah dijalankan. Itulah bagaimana kami bekerja sama dan berkolaborasi selama ini,” kata Robert, dilansir dari laman resmi Persib, Selasa (15/12/2020).
Eks pelatih PSM Makassar itu memberikan kesempatan setiap individu untuk berkembang. Ia sangat terbuka dengan masukan dan ide dari setiap pelatih.
“Sangat penting untuk tim pelatih memahami karakter satu sama lain saat bekerja bersama. Saya lebih menyukai setiap pelatih memainkan perannya secara independen dengan mengedepankan apa yang mereka kuasai,” pungkasnya.
BERITA TERKAIT
Mantan Kiper Persib Tutup Usia
Ketum PSSI: Mudah-mudahan Polri Bisa Beri Izin Kompetisi
Eks Persib Mencoba Peruntungan Buka Usaha Konveksi di Bandung


Discussion about this post