BANDUNGFOOTBALL.COM – Tak diikutsertakan dalam pemusatan latihan (TC) di Batam, tiga pemain Persib Bandung, Puja Abdilah, Muchmad Wildan Ramdani dan Mario Jardel ikut berlatih bersama Persib U-20.
Gelandang muda Persib, Puja Abdilah mengaku tidak kecewa. Baginya tak ikut dalam pemusatan latihan menjadi cambuk agar bisa lebih baik di masa depan.
“Jadi cambuk, jadi motivasi juga agar lebih kerja keras. Ini membuat saya ingin lebih baik,” kata Puja seperti dilansir dari laman resmi klub, Rabu (27/3/2019).
Selain tiga pemain ini, ada pemain lainnya yang tidak berangkat ke Batam, yaitu Esteban Vizcarra, M. Al Amin Syukur Fisabilah, Muchlis Hadi Ning dan Billy Paji Keraf. Vizcarra dan Sabil belum bisa berlatih karena masih dalam tahap pemulihan, sedangan Muchlis dan Billy absen karena mengajukan izin.
BERITA TERKAIT :
Liga 1 2019 Bakal Bergulir Dengan Sponsor Baru
Tak Ikut TC, Tiga Pemain Persib Ikut Latihan Bersama Persib U-20
PSSI Beri Kepastian Soal Tanggal Kick-off Liga 1
PSIM Bajak Vlado dari Bogor FC
Diisukan Gabung Persib, Ini Jawaban Juric


Discussion about this post