BANDUNGFOOTBALL.COM – Persib Bandung akan bertandang ke Surabaya melawan Persebaya Surabaya pada partai tunda pekan ke-9 Liga 1 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Kamis (26/7/18).
Roberto Carlos Mario Gomez, pelatih Persib Bandung memastikan ada empat pemainnya yang harus absen dalam laga bergengsi nanti.
Keempat pemain tersebut adalah Jonathan Bauman, M Wildan, Patrich Wanggai, dan Febri Haryadi. Alasan absen dari keempat pemain tersebut berbeda-beda.
“Pertandingan ini merupakan pertandingan penting untuk kami. Beberapa pemain tidak bisa diturunkan, seperti misalnya Bauman, Patrich, dan Wildan. Febri juga harus berangkat berlatih bersama timnas.” Ujar Gomez dilansir dari laman resmi klub
Wanggai dan Wildan tidak dapat bermain dikarenakan partai tersebut adalah partai tunda yang seharusnya digelar pada tangal 19 Mei 2018, sementara Wanggai dan Wildan baru didaftarkan dalam skuad Persib pada pertengahan bulan Juli 2018 mendekati putaran 2.
Untuk Bauman, ujung tombak asal Argentina tersebut menjalani hukuman akumulasi kartu yang berlaku saat menghadapi Persebaya, dan Febri dipanggil oleh timnas Indonesia U-23 untuk melakukan pemusatan latihan di Bali, 24 Juli 2018 hingga 11 Agustus 2018.


Discussion about this post