BANDUNGFOOTBALL.COM – Meski namanya dipastikan dicoret oleh Persib, Bojan Malisic masih turut disertakan dalam lawatan ke Makassar. Kali ini Persib akan berhadapan dengan PSM Makassar di Stadion Andi Mattalatta, Minggu, 18 Agustus 2019.
Pemain asal Serbia ini masih menjadi andalan untuk diduetkan dengan Achmad Jufriyanto pada laga nanti. Dalam lawatan kali ini, pelatih Persib, Robert Alberts kembali tidak mengikuti sertakan Rene Mihelic dan Artur Gevorkyan. Keduanya pun termasuk pemain yang didepak Robert.
Pada laga nanti akan berjalan cukup spesial bagi Robert. Sebab pelatih berkebangsaan Belanda itu merupakan pelatih tim berjuluk Juku Eza musim lalu.
Berikut daftar 20 pemain yang dibawa ke Makassar:
Penjaga gawang:M. Aqil Saviq, I Made Wirawan
Pemain belakang:Bojan Malisic, Achmad Jufriyanto, Indra Mustafa, Supardi Nasir Bujang, Ardi Idrus, Henhen Herdiana, Zalnando
Gelandang:Abdul Aziz, Kim Jeffrey Kurniawan, Erwin Ramdhani, Dedi Kusnandar, Hariono, Agung Mulyadi, Esteban Vizcarra, Ghozali Siregar, Febri Hariyadi
Penyerang: M. Wildan Ramdhani, Ezechiel N’douassel.
Berita Terkait
Luapan Kebahagiaan Kuipers Bergabung Dengan Persib
Doa Umuh Untuk Tiga Pemain Persib Yang Didepak


Discussion about this post