BANDUNGFOOTBALL.COM – Jadwal padat akan dihadapi Persib Bandung pada bulan Juli mendatang. Setidaknya usai lebaran Supardi dkk akan melakon enam pertandingan.
Laga pertama Maung Bandung akan meladeni tamu PSIS Semarang pada 6 Juli 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api. Selang empat hari kemudian Persib terpaksa harus menjalani partai away melawan Serui.
Hal ini bisa menjadi permasalahan bagi Mario Gomez untuk meracik serta menjaga kebugaran para pemainnya. Pasalnya, perjalanan menuju Serui membutuhkan energi yang extra.
Berkaca pada musim lalu jarak yang ditempuh sekitar 3.000 km dan menghabiskan waktu 20 jam perjalanan untuk sampai di Serui tepatnya di Distrik Yapen Selatan, Papua.
Bukan tidak mungkin kelelahan bisa menjadi boomerang bagi Persib dalam melakoni jadwal super padat di bulan Juli mendatang. Usai dari kota berpenduduk 24.000 ini, Persib kembali menjamu Persela Lamongan pada (16/7).
Dan yang menjadi pertanyaan adalah dalam satu minggu pasca bertandang ke markas Barito Putera pada (22/7) Maung Bandung harus melawat ke Surabaya pada (26/7) dan kembali terbang ke Bantul guna menantang PS Tira (28/7).
Selama satu pekan tim Pangeran Biru juga harus melakoni 3 tiga laga away yang jaraknya cukup menguras tenaga bagi para pemain. Sementara partai tunda melawan Persebaya yang sudah resmi dirilis oleh PT LIB terlihat terlalu dipaksakan.
Serta alangkah baiknya usai menjalani laga tandang melawan tim Laskar Antasari, baiknya bagi Persib untuk langsung terbang ke Surabaya. Pasalnya, jarak waktu yang mepet dan kondisi stamnita para pemain bisa menjadi faktor utama tim bermain kurang maksimal.
BERITA TERKAIT :
Terus Tunjukan Peningkatan Soler Beri Apresiasi
Gomez Ajak Bobotoh Nostalgia ke Tempat Bersejarah
Nama Lengkap Salah, Begini Kata Mario Gomez
Jeda Kompetisi, Tim Pelatih Beri Skuat Persib ‘Pekerjaan Rumah’
Partai Persija Vs Persib Berpotensi Digelar di Balikpapan


Discussion about this post