BANDUNGFOOTBALL.COM – Laga Tandang yang akan dihadapi Maung Bandung besok akan terasa berat bagi Persib Bandung. Selain karena akan tampil dihadapan suporternya, Supardi menilai Bali United memiliki pemain yang solid dan berpengalaman.
“Persiapan tim secara umum seperti biasa tidak ada yang spesial, tapi kita tahu sangat sulit melawan notaben pemain-pemain yang berpengalaman seperti yang dimiliki Bali United dan Bali United tim yang sangat solid,” buka pemain yang karib disapa Bang Haji tersebut.
Menambahkan, meskipun akan menghadapi kesolidan pasukan Serdadu Tridatu, Supardi menginginkan Persib bisa mencuri poin di stadion I Wayan Dipta yang akan diselenggarakan, Minggu (27/5/18) besok, “besok kita akan berusaha keras untuk mencuri poin disini. Itu tekad semua pemain dan pelatih,” tambahnya saat jumpa pers di hotel Natya Bali.
Pada pertandingan besok, Bali United tanpa salah satu kekuatan pemain naturalisasi nya Irfan Bachdim. Selain Bachdim, pemain asal Belanda Van Der Velden juga tidak bisa diturunkan karena mendapat hukuman akumulasi kartu.
Terkait hal ini, Supardi menilai kekuatan Bali United akan sama saja dan tetap mewaspadai pemain penggantinya. Meskipun begitu, Supardi tidak hanya ingin mewaspadai satu atau dua pemain lawan, dirinya mengingatkan tentang kerjasama dalam sepakbola yang harus diwaspadai dalam seluruh posisi.
“Siapapun yang akan main dan tidak main besok seandainya Irfan Bachdim tidak main siapapun penggantinya akan tetap berbahaya untuk kita, kita akan antisipasi siapapun pemain Bali United yang akan main, karena sepakbola adalah satu tim, kita tidak pernah berpikir untuk satu posisi, semuanya harus kita pikirkan,” Tutupnya.
BERITA TERKAIT
Kondisi Pemain Siap Tempur, Gomez Beberkan Ambisi Maung Bandung
Tutup Mata Soal Mantan Tim, Dias Beri Sinyal Bangkit
Sosok Ini Enggan Bocorkan Kelemahan Persib pada Bali United
Bek Bali United Siap Hadapi Mantan Rekan di Persib


Discussion about this post