BANDUNGFOOTBLL.COM – Dokter tim Persib Bandung, Raffi Ghani meminta para punggawa Maung Bandung agar tetap menjaga kondisinya selama bulan Ramadan.
Kendati berpuasa, Raffi meminta Supardi Nasir dan kolega untuk terus berlatih secara mandiri di kediaman masing-masing.
Raffi Ghani juga meminta para pemain Persib Bandung untuk menjaga asupan makanan selama menunaikan ibadah puasa, dengan mengonsumsi buah dan sayuran kala berbuka maupun sahur.
Tak hanya itu, Raffi Ghani juga mengingatkan para peman untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh agar terhindar dari dehidrasi.
“Untuk pemain, ofisial dan pelatih selama bulan Ramadan ini harus lebih menjaga asupan makanan yang baik,” kata Rafi, seperti dikutip laman Persib, Jumat, 24 April 2020.
“Selain beribadah lakukan juga kegiatan fisik atau olahraga yang intensitas dan waktunya disesuaikan karena sedang berpuasa,” imbuhnya.
Raffi Ghani juga mewanti-wanti agar pemainnya mengikuti anjuran pemerintah dengan tetap tinggal di rumah demi memutus rantai penyebaran virus corona.
“Semoga kita semua di bulan Ramadhan ini selalu diberikan kesehatan, keberkahan. Selalu bugar dalam melakukan ibadah dan kegiatan. Stay safe, stay at home,” ujar Rafi.
BERITA TERKAIT
Mantan Persib Masih Harus Bertanding di Tengah Wabah Corona
Gabung Persib, Omid Nazari Hampir Sepopuler Bek Manchester United di Swedia
Pihak Arema Blak-blakan Balas Pernyataan Robert Alberts Terkait Tunggakan Gaji


Discussion about this post