BANDUNGFOOTBALL.COM — Head Coach Persib Bandung, Bojan Hodak buka suara terkait Rezaldi Hehanusa yang mengalami cedera lutut.
Kendati demikian, pelatih asal Kroasia itu masih menunggu perkembangan kondisi Rezaldi, dan mengaku belum mempunyai rencana untuk mendatangkan bek kiri baru.
Namun apabila pemain yang akrab disapa Buke itu tak kunjung sembuh, maka pelatih Persib bisa saja mencoba beberapa opsi lain, seperti memulangkan Zalnando dari PSIS Semarang, atau bahkan mencari pemain baru di bursa transfer paruh musim Liga 1 2024/2025.
Namun Bojan menegaskan bahwa mencari pemain lain merupakan opsi terakhirnya.
“Kita akan lihat, Rezaldi kini masih dalam observasi bersama dokter dan fisioterapis. Jika dia bisa cepat pulih, tidak ada masalah dan kami tidak melakukan perubahan,” cetus Bojan selepas latihan di SPOrT Jabar Arcamanik, pada Kamis (14/11/2024).
“Jika dia tidak bisa pulih cepat, maka saya harus memaksimalkan pemain lain di tim, atau mungkin memulangkan Zalnando, atau kami mencari pemain lain. Tapi yang pertama, biarkan physio dan dokter untuk bekerja menangani Rezaldi,” imbuhnya.
Seperti diketahui, hingga pekan ke-10 Liga 1 musim ini, Bule masih belum pulih dari cedera lututnya.
Eks Persija Jakarta itu hanya bermain sekali pada pekan kedua, selama 56 menit, saat lawan Dewa United yang berakhir dengan skor 2-2. Ia juga absen di ajang AFC Champions League (ACL) 2.
Cedera tersebut membuat pos bek sayap kiri sejauh ini dipercayakan kepada Edo Febriansyah.
Bahkan saat Edo cedera kala Maung Bandung menghadapi Semen Padang yang berakhir dengan skor 2-2, sang pelatih menggantikannya dengan Mateo Kocijan di posisi bek kiri. Padahal, posisi asli Kocijan berada di gelandang bertahan atau bek tengah.
Discussion about this post